Description
Buku Konsep Pembelajaran Aqidah Akhlak
Penulis : M. Dahlan R.
viii, 165 hlm.; Uk:17.5×25 cm
ISBN 978-602-401-533-6
Cetakan Oktober 2016
Pembelajaran merupakan proses meningkatkan potensi yang dimiliki oleh seseorang melalui bantuan dari orang lain, proses ini berjalan sepanjang masa dan tidak pernah memiliki kata akhir. Pembelajaran melibatkan seluruh komponen yang terlibat dalam proses tersebut termasuk, metode, materi dan lain sebabaginya.
Kesalahan dalam menyampaikan materi akan berimplikasi pada gagal tercapainya sebuah tujuan dalam pembelajaran, demikian pula dengan ketidak pahaman terhadap tujuan yang ingin dicapai dalam sebuah pembelajaran akan menghantarkan pada pembelajaran yang menyimpang jauh dari asas yang dicanangkan.
Aqidah bukan hanya sebatas materi melainkan menjadi asas dan dasar penentu dalam menjalani kehidupan seseorang, maka pembelajaran Aqidah tidak boleh salah baik dalam proses maupun dari materinya, demikian halnya dengan Akhlak sebagai buah dari Aqidah, akhlak menjadi sebuah keharus dimiliki oleh setiap insan muslim, karena Akhlak dan Aqidah bagaikan dua mata uang yang tidak bisa dipisahkan.
Reviews
There are no reviews yet.